Kini Giliran Facebook Gugat Yahoo
04/04/2012 14:02 | Info Teknologi
Liputan6.com, San Francisco: Setelah digugat Yahoo beberapa waktu lalu, Facebook Selasa (3/4) membalasnya dengan mengajukan gugatan terhadap Yahoo atas pelanggaran hak paten. Ini merupakan aksi terbaru dalam perang hak paten antara dua perusahaan raksasa teknologi yang kian memanas itu."Untuk awal ini, kami akan mempertahankan diri dengan penuh semangat melawan gugatan Yahoo, dan hari ini kami mengajukan jawaban kita, serta mengajukan kontra-klaim terhadap Yahoo yang mengklaim kami melanggar sepuluh paten," kata Ted Ullyot, penasihat umum Facebook, dalam sebuah pernyataan.
"Selain kami menyatakan klaim paten kami sendiri, kami juga melakukan ini dalam menanggapi keputusan singkat Yahoo untuk menyerang salah satu mitranya dan memprioritaskan litigasi atas inovasi," kata Ullyot.
Dalam gugatan ini, perusahaan raksasa situs jaringan sosial tersebut mengatakan bahwa Yahoo juga sudah melanggar sejumlah hak paten Facebook melalui layanan Yahoo seperti homepage, optimasi konten, relevansi mesin, layanan berbagi foto Flickr dan iklan-iklan yang ditampilkan di seluruh situs Yahoo.
Sebelumnya, Yahoo mengajukan 10 gugatan hak paten terhadap Facebook awal bulan lalu. Kesepuluh hak paten itu mencakup penempatan iklan pada halaman web dan pengubahan view bagi pengguna sosial untuk kontrol privasi [baca: Langgar 10 Hak Paten, Yahoo Gugat Facebook].
Facebook juga menyebut klaim Yahoo tersebut sebagai "tindakan bingung". Dan, tindakan itu dianggap sebagai langkah yang tidak bijaksana oleh pengamat industri sekelas Yahoo yang sudah lama menggunakan hak paten untuk pertahanan, dan bukan untuk pelanggaran. (Xinhua/Vin)
9out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan jika anda yang ingin komentar, namun tolong gunakan bahasa yang sopan. Maaf, mohon jangan menyertakan url sobat pada komentar ya,demi keindahan komentar sobat. Thank's